Kamis, 11 Agustus 2016

Prinsip Penjaminan Mutu


Author : Dimas Ibnu Malik

Jaminan mutu merupakan cara untuk memproduksi produk yang bebas dari cacat dan kesalahan. Jaminan mutu didesain sedemikian rupa untuk menjamin bahwa proses produksi menghasilkan produk yang memenuhi spesifikasi yang telah ditetapkan sebelumnya. Untuk memenuhi penjaminan mutu, diperlukan manajemen yang profesional. (Siti Suhartati)
Delapan Prinsip Manajemen Mutu antara lain:
1. Fokus  pelanggan
2. Kepemimpinan
3. Dukungan (partisipasi) karyawan
4. Pendekatan proses
5. Pendekatan sistem terhadap manajemen
6. Perbaikan berkesinambungan
7. Pendekatan faktual dalam pengambilan keputusan    
8. Hubungan pemasok yang saling menguntungkan

Kualitas atau mutu adalah tingkat baik buruknya atau taraf atau derajat sesuatu .Istilah ini banyak digunakan dalam dalam bisnis, rekayasa, dan manufaktur dalam kaitannya dengan teknik dan konsep untuk memperbaiki kualitas produk atau jasa yang dihasilkan, seperti Six Sigma, TQM, Kaizen, dll. (Wiki)

Pengertian Manajemen Mutu
Manajemen Mutu adalah aspek-aspek dari fungsi manajemen keseluruhan yang menetapkan dan menjalankan kebijakan mutu suatu perusahaan/organisasi. Dalam rangka mencukupkan kebutuhan pelanggan dan ketepatan waktu dengan anggaran yang hemat dan ekonomis, seorang manager proyek harus memasukkan dan mengadakan pelatihan management kualitas. Hal hal yang menyangkut kualitas yang di maksud diatas adalah :
Ø  Produk / pelayanan / proses pelaksanaan.
Ø  Proses management proyek itu sendiri. (Wijaya99)

Tanggung jawab tim kerja proyek
Organisasi proyek dipimpin oleh seorang pimpro yang mengkoordinasikan kegiatan proyek dengan departemen lain maupun membuat laporan kepada manajemen puncak, tanggung jawab pimpro adalah memastikan :
Seluruh kegiatan yang diperlukan diselesaikan dalam urutan dan waktu yang tepat (Time)
Proyek selesai sesuai budget  (Cost)
Proyek memenuhi sasaran kualitas (Quality)
Ruang lingkup pekerjaan proyek, meliputi tenaga kerja dan kebutuhan informasi bagi user sebagai batasan pekerjaan proyek (Scope) (Arief)

Pada dasarnya, perencanaan Pelaksana Proyek ini digunakan untuk menentukan dan identifikasi SDM dengan keahlian yang disyaratkan untuk kesuksesan proyek. Rencana manajemen SDM menjelaskan:
  • Bagaimana peran dan tanggung jawab personil,
  • Hubungan pelaporan,
  • Manajemen karyawan di proyek.
  • Schedule karyawan berupa proses untuk mendapatkan dan merealisasikan karyawan tersebut,
  • Identifikasi training yang diperlukan,
  • Strategi team-building,
  • Rencana untuk pengakuan dan rewards program,
  • Dampak rencana pengelolaan karyawan terhadap organisasi. (suanda)
Realisasi produk berarti Organisasi harus merencanakan dan mengembangkan proses yang diperlukan untuk merealisasikan produk. Perencanaan realisasi produk harus sesuai dengan persyaratan proses-proses sistem manajemen mutu yang lain. (Imai)

DAFTAR PUSTAKA

Arief. (n.d.). Penyusunan Team Proyek. Retrieved from Penyusunan Team Proyek: http://informatika.web.id/penyusunan-team-proyek.htm
Imai, M. (n.d.). Zulkifli Nasution's blog. Retrieved from http://zulkiflinasution.blogspot.co.id/2010/09/perencanaan-realisasi-produk.html
Siti Suhartati, S. M. (n.d.). 8 Prinsip Penjaminan Mutu. Retrieved from AKADEMI KIMIA ANALISIS CARAKA NUSANTARA: http://www.akacn.ac.id/artikel/8-prinsip-penjaminan-mutu
suanda, b. (n.d.). Perencanaan Pengelolaan SDM Poyek. Retrieved from http://manajemenproyekindonesia.com/?p=2813
Wijaya99. (n.d.). WIJAYA BLOG's. Retrieved from WIJAYA BLOG's: http://www.aiomp3.com/mp3/seishun-line-ikimono-gakari-download.html
Wiki. (n.d.). Wikipedia. Retrieved from Wikipedia: https://id.wikipedia.org/wiki/Kualitas

Download File ?? DISINI

BIOGRAFI :

NAMA : DIMAS IBNU MALIK
SEKOLAH : SMK ISLAM 1 BLITAR
MOTTO : Belajar tidak hanya berasal dari buku, Karena dunia Itu LUAS


dont racism or use bad words !!! thx for attention :D
EmoticonEmoticon